Ekonomi & Bisnis

Optimis Jadi Yang Terbesar, BPR Surya Natapala Resmikan Kantor Baru

(Dutabalinews.com),BPR Surya Natapala di Jalan Anyelir 99x, depan Terminal Galiran, Semarapura Kelod, Klungkung meresmikan nama, logo dan kantor baru Kamis (29/8/2019).
Dengan wajah baru tersebut, BPR Surya Natapala optimis kelak menjadi BPR terbesar di Bali Timur.

Peresmian menghadirkan tiga pemegang saham masing-masing Budi Setiawan, Agus Cahyo Hadiwinoto dan I Wayan Suryawan. Juga hadir Meri Arianeli selaku komisaris dan I Wayan Kasih selaku direksi. Peresmian juga disaksikan perwakilan Perbarindo Bali, direksi sejumlah BPR, tokoh masyarakat serta nasabah.

Mewakili para pemegang saham I Wayan Suryawan, menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak atas peresmian nama, logo dan kantor baru BPR Surya Natapala. Khususnya kepada direksi dan jajaran BPR Surya Natapala yang telah menunjukkan kinerja kreatif dan inovasinya dalam setahun terakhir.

Melalui dukungan ini, pihaknya optimis BPR Surya Natapala akan naik kelas dengan tetap memegang prinsip menumbuhkan perekonomian rakyat.
Pelayanan BPR ini juga akan memberikan kemudahan dalam menyelesaikan persoalan di skala ekonomi mikro.

“Kuncinya, kita harus terus belajar dan mudah-mudahan atas restu dan dukungan semua pihak, BPR Surya Natapala akan berkontribusi signifikan terhadap perkembangan usaha kecil,” harapnya.

Sekjen Perbalindo Bali I Made Suarja.mengatakan posisi BPR yang berada di antara Koperasi, LPD, dan bank, harus menegaskan peran pentingnya. Yakni berperan penting dalam ekonomi mikro karena lokasi yang dekat dengan masyarakat UKM.

Apalagi kantor BPR Surya Natapala sangat dekat dengan usaha kecil. Jadi, diharapkan bisa memberi pelayanan dengan proses yang cepat. “Karena ini akan membuat minat masyarakat untuk meminjam. Dengan proses yang mudah dan cepat, menjadi solusi juga bagi masyarakat. BPR memang sangat diperlukan adanya penguatan (empowerment) dalam hal lembaganya, modal, dan people-nya,” terangnya singkat.

Sementara itu Komisaris BPR Surya Natapala, Meri Arianeli mengaku sangat optimis dengan adanya energi baru dan komitmen pemegang saham. Dengan menawarkan sejumlah produk unggulannya disertai pelayanan yang maksimal, pihak yakin BPR Surya Natapala akan menjadi yang terbesar di Bali Timur. “Astungkara, untuk memperluas pelayanan, tahuan depan kami akan membuka kantor cabang di Gianyar,” ungkapnya.

Mengenai produk andalan BPR Surya Natapala, pihaknya akan segera melaunching Tabungan Mapan Plus. Produk unggulan ini diyakini akan diterima masyarakat, karena merupakan manifestasi dari keinginan masyarakat. Terlebih lagi, akan disertakan hadiah sebagai motivasi agar masyarakat produktif dalam perencanaan keuangannya,” pungkasnya. (yes)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *