Sosial & Seni

Hijaukan Bali di Perayaan Tumpek Wariga, Pertamina Tanam 500 Pohon

(Dutabalunews.com), Turut berkontribusi dalam upacara Tumpek Wariga, PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus melalui DPPU Ngurah Rai tanam 500 pohon (14/05) dalam upacara Wana Kerthi. Acara diselenggarakan oleh Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Provinsi Bali di Pura Pegubugan Desa Manistutu Kecamatan Melaya, Jembrana yang turut dihadiri oleh Gubernur Bali, Wayan Koster bersama jajaran pemerintah daerah Provinsi Bali, kelompok tani, masyarakat sekitar dan beberapa perusahaan BUMN di wilaha Provinsi Bali.

Upacara Wana Kerthi sendiri merupakan upacara yang ditujukan untuk mengungkapkan rasa syukur masyarakat dalam bentuk pemuliaan terhadap tumbuh-tumbuhan sebagai wujud terimakasih kita kepada alam karena telah memberikan oksigen yang datangnya dari tumbuh-tumbuhan. Tumpek Wariga merupakan salah satu hari suci yang dirayakan umat Hindu di Bali setiap 210 hari sekali dan diperkuat melalui Instruksi Gubernur Nomor 6 tahun 2022 tentang Tata-Titi Kehidupan Masyarakat Bali Berdasarkan Nilai-Nilai Kearifan Lokal Sad Kerthi Dalam Bali Era Baru. Peringatan Tumpek Wariga ini dilakukan pemerintah Provinsi Bali dengan melibatkan BUMN di wilayah Provinsi Bali dalam upaya berkontribusi dalam menjaga dan melestarikan lingkungan di Bali dengan melakukan penanaman sebanyak total 6.500 bibit pohon rindang di wilayah Desa Manistutu.

Gubernur Wayan Koster pada acara tersebut menyampaikan atas nama Pemerintah Provinsi Bali mengucapkan terima kasih atas kebersamaan dan kerja gotong-royong pada hari suci Tumpek Wariga. “Itulah sebabnya, agar perayaan Tumpek ini tidak tinggal nama, kami mengeluarkan kebijakan berupa Surat Edaran Gubernur Bali untuk merayakan semua Tumpek ini secara bersama-sama,” jelas Wayan Koster. Ucapan syukur juga disampaikan kepada Pertamina yang turut berkontribusi dalam upaya pelestarian lingkungan di wilayah Bali. Kedepannya diharapkan terjalin kerjasama yang apik dalam rangka kolaborasi program dalam bidang lingkungan antara Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Provinsi Bali dengan berbagai perusahaan BUMN di wilayah Bali, salah satunya PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus melalui DPPU Ngurah Rai.

Selain Pertamina, acara ini juga melibatkan 12 perusahaan lain dari BUMN dan swasta yang beroperasi di wilayah Provinsi Bali. Gubernur Pemerintah Provinsi Bali juga menyampaikan kegiatan seperti ini perlu dilaksanakan secara kontinue dengan melibatkan banyak pihak.

Area Manager Comm., Rel. & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, Deden Mochammad Idhani menjelaskan program CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus ini sejalan dengan penerapan Environment, Social & Governance (ESG) dan Sustainability Development Goals (SDGs). Pertamina selalu berupaya seimbang dalam menjalankan bisnis perusahaan. Demi menjaga kesinambungan bisnis perusahaan, Pertamina juga berupaya mengembangkan program CSR terutama di sekitar wilayah operasional perusahaan.

“Harapan kami, tentunya dampak dari penanaman pohon ini akan menjadikan udara lebih bersih, mengurangi dampak pemanasan global, menyerap polusi udara, membantu mencapai target emisi nol pada tahun 2060 dan juga menjawab isu dekarbonisasi. Kedepannya semoga terjalin kolaborasi yang semakin apik selaras dengan program Pemerintah Provinsi Bali”, tutup Deden. (ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *