Sosial & Seni

Bumil Asal Solor Selatan Tutup Usia Bersama Bayinya

Peristiwa duka itu dibenarkan Rita Fernandez, Kepala Puskesmas Kalike, Solor Selatan.

Rita Fernandez, Kepala Puskesmas Kalike, Solor Selatan, Flores Timur

“Saya sendiiri kaget setelah dikabarkan tentang musibah duka ini. Baik tim medis pada PKM (Pukesmas) Kalike maupun di RSUD, telah melakukan penanganan maksimal, namun Yang Maha Kuasa punya kehendak lain. Dapat saya paparkan kronologis singkat, almarhumah (pasien bumil) ini masuk dan menjalani perawatan di PKM Kalike tadi subuh, Sabtu 4 Juni 2022, pukul 01.40 Wita. Karena tensinya naik 150/100, maka pada pukul 11.00 Wita tadi, dokter bersama tim medis kami, memutuskan untuk merujuk pasien ini ke RSUD Larantuka. Bumil ini lalu diberangkatkan dari PKM ke Pala Uhan Podor pada pukul 12.00 Wta dan selanjutnya menuju Larantuka dalam pengawalan 3 orang bidan PKM Kalike. Tiba di RSUD pada sekitar pukul 13.00 Wita, dan langsung mendapat penanganan oleh tim medis. Namun, kehendak Sang Pencipta lain ” urai Rita Fernandez, sedih.

Saat ini, jenazah Bumil malang tersebut sudah dibawa keluarganya ke rumah duka di Desa Lemanu, Kecamatan Solor Selatan.

Dalam catatan media ini, peristiwa kematian ibu dan bayi seperti ini merupakan kasus pertama di tahun 2022 pasca terakhir terjadi pada tahun 2018. (emnir/rsn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *