Global

Diikuti 760 Peserta, Calon Wakil Walikota Arya Wibawa Puji Kreativitas STT Banjar Eka Dharma Gelar Lomba Layang-layang

(Dutabalinews.com),Calon Wakil Walikota Denpasar Kadek Agus Arya Wibawa,S.E.,M.M. mengaku berterima kasih dengan digelarnya lomba layang-layang oleh STT Banjar Eka Dharma, Sumerta Kauh Denpasar, Sabtu (12/9) siang.

“Lomba layang-layang ini selain sebagai wujud kreativitas anak muda juga positif dalam melestarikan tradisi,” ujar Arya Wibawa di sela-sela menyaksikan lomba yang berlangsung di kawasan Renon.

Kreativitas ini tambah Arya Wibawa yang dalam Pilkada Denpasar berpasangan dengan Calon Walikota IGN Jaya Negara melalui Paket Jaya-Wibawa juga sejalan dengan visi dan misi Kota Denpasar sebagai Kota Kreatif. “Ini tentu sangat bagus dan kalangan milenial sudah melakukannya sejak dini,” tambah Anggota Dewan Kota Denpasar yang kini memasuki periode keempat kalinya.

Arya Wibawa

Arya Wibawa pada kesempatan tersebut mengingatkan agar protokol kesehatan betul-betul dilaksanakan dengan ketat. “Jangan sampai ada muncul klaster-klaster baru,” pesan Arya Wibawa seraya menambahkan setelah penetapan calon oleh KPU pada 24 September nanti, ia akan lebih banyak turun ke lapangan.

“Nanti setelah penetapan oleh KPU, tentu saya akan datang lagi dan lebih banyak bertemu,” jelasnya dalam sambutan singkatnya di hadapan warga.

Pada kesempatan itu, Arya Wibawa juga berkesempatan meninjau kali bersih di kawasan tersebut yang saat ini mulai dikembangkan sebagai area jogging track.

Sementara itu Ketua STT Banjar Eka Dharma mengatakan lomba layang-layang kali ini diikuti sedikitnya 760 peserta dari Kota Denpasar. Adapun layang-layang yang dilombakan kebanyakan jenis celepuk, juga ada bebean. “Nanti yang juara selain dapat penghargaan juga hadiah uang tunai,” tambahnya.

Klian Adat Banjar Eka Dharma Komang Nurjaya pada kesempatan itu mengatakan sangat mendukung kegiatan positif yang dilakukan STT. “Kita pasti dukung penuh kegiatan yang penuh kreativitas ini,” ujarnya.(sos)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *