Terkait PPDB, BMPS Bali Datangi Disdikpora Bali
(Dutabalinews.com),Sesuai arahan dari Ketua Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) Bali, pada Senin 19 Juli 2021 Sekretaris BMPS Bali Blasius Naya Manuk, S. Pd bersama bendahara umumnya A.A Edy Gorda yang juga didampingi oleh salah satu perwakilan dari Ombudsman mendatangi kantor Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bali yang berlokasi di Jalan Raya Pututan, Renon.
Adapun tujuan kedatangan tim BMPS Bali ke Disdikpora Bali adalah untuk mempertanyakan mengenai proses jalannya Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tingkat SMA/SMK. Apakah sepenuhnya sudah sesuai dengan juklak dan juknisnya.
“Karena saya dari tim BMPS Bali melihat ada sedikit kejanggalan terkait pelaksanan PPDB yakni disinyalir adanya permainan jalur belakang yang dilakukan oleh beberapa oknum. Nah kedatangan kami hanya mau menanyakan soal PPDB saja, namun pada saat itu pihak yang bersangkutan yakni Kepala Disdikpora Bali Boy Jaya Wibawa kebetulan tidak ada ditempat, ” terangnya.
Lanjut Blasius, maksud kedatangan tim BMPS Bali sudah jelas yakni mempertanyakan soal pelaksanaan PPDB yang disinyalir adanya permainan jalur belakang, dan kalau bisa secepatnya ingin bertemu Kadisnya untuk menyakan langsung. Apakah benar ada jalur belakang dalma pelaksanaan PPDB untuk tingkat SMA/SMK.
“Ketika datang bersama tim memang belum bisa menemui kadisnya, namun saya sudah bertemu denga Sekretarisnya. Rencananya akan dipertemukan, Jumat 23 Juli 2021 ini,” ucapnya.
Pertemuan nanti tidak hanya membahas soal pelaksanaan PPDB, juga bagaimana mensinergiskan sekolah swasta dan negeri sebagai bagian dalam memajukan dunia pendidikan agar bisa tetap bersinergis ke depannya.
Selain itu, kami di BMPS Bali adalah ingin bisa tetap berkomunikasi dengan Disdikpora Bali terkait bisa bersama-sama untuk terus memajukan dunia pendidikan agar lebih maju dan berkembang demi generasi muda ke depannya,” imbuhnya.
Ditambahkan, sebagai tim BMPS Bali yang sepenuhnya menaungi sekolah swasta ini hanya bisa memberikan masukan dan saran buat pemerintah yang menaungi dunia pendidikan yakni Disdikpora Bali agar apa yang menjadi keluhan di sekolah swasta bisa direspon dengan baik, dna jangan hanya sekolah negeri saja ynag diprioritaskan.
“Semoga apa yang kita sampaikan ini bisa di dengar langsung, dan kiranya dari Kadisdikpora bisa memberikan segala masukan yang positif. Ini juga tujuanya demi keberlangsungan dan kemajuan dunia pendidikan kedepanya, ” pungkasnya. (sus)