Usai Dilantik, OSIS dan Siswa SMK PGRI 4 Denpasar Ikuti Persami
(Dutabalinews.com),Pelantikan Pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) angkatan ke-15 SMK PGRI 4 Denpasar periode 2022-2024 yang dilaksanakan di halaman lingkungan sekolah diisi dengan pemberian kenang-kenangan kepada OSIS angkatan Ke-14, Kamis (15/12).
“Setelah pelantikan, kami pihak sekolah akan mengajak para OSIS angkatan Ke-15 untuk mengikuti perkemahan satu minggu (Persami) di Desa Pupuan, Tabanan yang diadakan oleh Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) se-Kota Denpasar,” kata Kepala SMK PGRI 4 Denpasar, Drs. I Ketut Suarya, M.Pd.
Lanjutnya, acara persami merupakan bagian dari tes mental dan tes kemandirian. Para OSIS dan para siswa juga akan diuji mentalnya untuk menghadapi lingkungan yang baru yang ada di luar sekolah, tanpa ada orangtua yang mendampingi.
“Saat mengikuti persami, para OSIS dan siswa juga harus mampu berkolaborasi bersama menjadi satu tim. Di situ kita akan dituntut menjadi siswa yang lebih mandiri,” terangnya. Suarya juga meyampaikan pesan kepada pengurus OSIS yang baru agar dapat mengikuti jejak OSIS yang lama yang telah membawa nama baik sekolah dan organisasi di sekolah.
“Bagi OSIS yang telah berakhir masa jabantannya juga diminta untuk tetap menjaga nama baik sekolah, mengenalkan sekolah kepada masyarakat luas, serta dapat mengembangkan apa yang telah diperoleh selama berada di kepengurusan OSIS,” ujarnya.
Ia menambahkan pengurus OSIS yang baru apa-apa yang sudah disumpah dan diucapkan agar benar-benar dilaksanakan. Karena secara intelek dalam internal, OSIS dapat menggerakkan sumberdaya yang ada dan mampu beradaptasi dengan lingkungan sekolah.
“Selain itu, melalui organisasi OSIS ini juga dapat mengelola waktu di sekolah dan diluar sekolah. Paling tidak bisa perbanyak waktu belajar juga demi bisa meraih kesuksesan dalam berorganisasi untuk nantinya bisa diterapkan dimasyarakat ketika tamat dari SMK PGRI 4 Denpasar,” tambahnya. SUS