Dapat Ilmu Keselamatan Berkendara, di Perayaan HUT ke-42 SMKN 3 Singaraja
(Dutabalinews.com),Merayakan HUT sekolah diwarnai dengan berbagai kegiatan, hal inipun dilakukan SMKN 3 Singaraja yang merayakan hari jadinya yang ke 42 tahun pada 18 Juli 2022. Dalam kegiatan tersebut Astra Motor Bali melalui team safety riding berkesempatan untuk memberikan edukasi dan pemahaman tentang keselamatan berkendara.
Diikuti 70 siswa semua jurusan, edukasi safety riding ini disambut sangat antusias yang pelaksanaannya dilakukan secara tatap muka di ruang praktek workshop siswa. Dengan komunikasi edukasi dua arah, seluruh siswa sangat menyimak semua materi yang diberikan oleh team Safety Riding Instructor Yosepth Klaudius yang memaparkan pentingnya menggunakan helm untuk siswa. Serta pengetahuan postur berkendara yang aman dengan metode 7 postur mulai dari kepala, bahu, siku, tangan, pinggul, lutut, dan kaki serta postur berboncengan yang aman. Dan bagaimana berkendara yang baik, kelengkapan sebelum berkendara serta mengetahui rambu lalulintas selalu membawa tagline “#Cari_Aman,
PIC Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi mengatakan Honda sebagai pelopor keselamatan berkendara tentunya komitmen dalam melakukan kegiatan safety riding dengan cara secara kontinyu memberikan pengenalan seperti edukasi Keselamatan Berkendara dan #Cari_Aman kepada masyarakat termasuk pelajar/siswa sebagai salah satu upaya untuk menanamkan disiplin di jalan raya.
“Pemaparan materi penggunaan helm sangat penting untuk kalangan siswa, disini kami wajibkan mereka untuk menggunakan helm SNI sebagai standar helm yang baik. Kami juga memberikan edukasi mengenai memahami situasi dan cara memprediksi potensi bahaya yang muncul secara tiba- tiba karena diperlukan teknik dan skill berkendara. Dijelaskan pula bagaimana postur berboncengan yang aman. Tidak hanya itu, perlengkapan berkendara yang aman dan nyaman pun harus diperhatikan agar #Cari_Aman sampai tujuan,”ungkap Iswahyudi.
Dalam kegiatan HUT SMKN 3 Singaraja, para guru juga dimanjakan dengan memberikan promo murah untuk service sepeda motor Honda. Selain itu promo pembelian unit sepeda motor Honda pun ditawarkan dalam pameran mini yang ada di halaman sekolah.
SMK Negeri 3 Singaraja secara resmi bekerja sama dengan PT AHM melalui Astra Motor Bali yang mengimplementasikan Kurikulum Teknik & Bisnis Sepeda Motor Astra Honda (KTBSM) pada Maret 2021.
Seluruh SMK TBSM yang bekerja sama dengan Honda tidak hanya mendapatkan kurikulum teknik sepeda motor Honda, namun juga diselenggarakan berbagai kegiatan untuk meningkatkan keahlian siswa dan guru, seperti uji kompetensi guru dan seminar teknologi. Para siswa juga bisa melaksanakan Praktek Kerja Industri di seluruh jaringan AHASS atau bengkel resmi Honda. (ist)