Kepala Dinas Perkim Denpasar Raih Gelar Doktor dengan Disertasi Lingkungan Pelabuhan Sanur

(Dutabalinews.com), Semangat belajar yang dilakukan sejumlah pejabat eselon II di lingkungan Pemkot Depasar cukup banyak. Meski sudah menduduki posisi karier yang tinggi, namun mereka tetap belajar dengan menempuh progam studi lanjutan.

Seperti yang dilakukan Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkim) Kota Denpasar, Ir. I Gede Cipta Sudewa Atmaja,ST.,MT.IPU.

Pejabat kelahiran Klungkung 1969 ini kembali menempuh pendidikan progam studi ilmu lingkungan jenjang doktor di Unud. Senin (21/4), Cipta Sudewa membuktikan keseriusannya dalam mengikuti program pendidikan tersebut.

Karena ia membuktikan kemampuan akademiknya di hadapan dewan penguji (promotor dan kopromotor) dalam ujian terbuka yang digelar di Kampus Unud, Jalan Sudirman, Denpasar.

Cipta Sudewa dengan disertasi yang berjudul, strategi pengelolaan lingkungan Pelabuhan Sanur melalui kajian dampak lingkungan fisik, ekonomi dan sosial budaya, berhasil dengan baik dalam menjawab semua pertanyaan dari para promotor maupun kopromotor serta undangan akademik dalam ujian terbuka tersebut. Cipta Sudewa dinyatakan lulus dalam ujian terbuka tersebut “dengan pujian”.

Dengan lulusnya Cipta Sudewa dalam ujian tersebut, berarti ia dikukuhkan sebagai doktor ke 15 pada program studi ilmu lingkungan, program pascasarjana, Unud.  “Astungkara kami bisa menyelesaikan studi ini di tengah kesibukan sebagai kepala dinas di Perkim Denpasar,” kata Cipta Sudewa. (ist)