Ekonomi & Bisnis

Seleksi Tahap Awal, Penjurian AHM Best Student 2021 Regional Bali Digelar Secara Virtual

(Dutabalinews.com), Setelah dibukanya pendaftaran kompetisi karya ilmiah bagi para pelajar setingkat SLTA (SMA/SMK/MA/MAK) semua jurusan sejak bulan Mei yang lalu, kini tibalah saat nya Astra Motor Bali melakukan tahap seleksi awal dalam penjurian AHM Best Student 2021.

Melalui media virtual Google meet, penjurian dilaksanakan pada 14 Juli 2021 dengan menampilkan peserta sebanyak 12 siswa yang sebelumnya telah lolos tahap selekasi administrative.

Pada penjurian secara online ini menghadirkan juri external Astra yakni I Putu Sudiarta, SP,M,Si.Ph.D dari Universitas Udayana serta dari Internal yakni Technical Service Departement Hendra Sagita serta Corporate Communication, Sri Mayuni. Dalam proses penjurian ini, hasil karya para peserta dinilai 4 kriteria penilaian utama yakni orisinalitas idea atau gagasan, dampak yang diberikan, implementasi ide dan analisa data.

ADH dan Finance Manager Astra Motor Bali, Christian Surjadi mengatakan dengan kondisi PPKM darurat saat ini, pelaksanaan penjurian dilakukan secara virtual tentunya tidak mengurangi semangat siswa untuk berkompetisi menampilkan karya tulis terbaiknya dihadapan dewan juri.

Sesuai tema Satu Hati Meraih Prestasi, pelaksanaan ke-19, program AHM Best Student 2021 memiliki beberapa kategori yang berfokus pada berbagai isu yang marak di tengah masyarakat. Kami berharap karya tulis yang disajikan para peserta merupakan ide yang terbaik yang dapat diimplementasikan.

“Adapun empat kategori ide program yang dilombakan yaitu Program Pendidikan & Kebudayaan, Program Kepedulian Lingkungan & Kesehatan, Program Pemberdayaan Ekonomi/UKM, dan Inovasi Teknologi. Selamat berkompetisi hingga tingkat Nasional,” ungkap Christian.

Program ini merupakan salah satu komitmen AHM untuk turut melahirkan generasi muda yang produktif di berbagai kondisi, termasuk di masa pandemi yang menantang ini.

Masih dengan konsep daring / online seperti tahun sebelumnya, pendaftaran melalui link bit.ly/RegistrasiAHMBS2021 yang mulai dibuka pada 15 April hingga 15 Juni 2021 tercatat ada kenaikan pendaftar yang signifikan dari tahun lalu.

PIC AHM Best Student tingkat regional Bali, Tangguh Rinekso mengatakan antusias peserta sangat terlihat tahun ini meskipun masih dalam pembelajaran daring. Dari 31 karya tulis siswa yang terdaftar, diseleksi menjadi 12 peserta yang mengikuti tahap penjurian secara virtual sesuai  4 program yang di lombakan.

“Tahap seleksi awal ini mencari 4 yang terbaik dari 12 peserta untuk maju babak Nasional. Semoga kami dapat mempertahankan prestasi terbaik yang pernah diraih seperti tahun lalu,”ungkap Tangguh. (ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *