AstraPay Rayakan Idul Adha Bersama FIFGROUP, Maucash, dan Asuransi Astra

(Dutabalinews.com), AstraPay yang merupakan bagian dari Astra Financial dan bagian dari anak perusahaan PT Astra International Tbk turut merayakan Idul Adha 1443 H dengan hewan kurban sapi seberat 550 kg. AstraPay akan bergabung dalam acara pemotongan hewan kurban bersama unit bisnis Astra Financial lainnya, yakni FIFGROUP, Asuransi Astra dan Maucash. 

Sebagai wujud rasa syukur atas pencapaian AstraPay, Chief Executive Officer AstraPay Ricky Gunawan merasa bahwa momen Idul Adha ini sangat tepat untuk mengungkapkan hal tersebut. “Selama dua tahun berjalan, AstraPay berhasil melalui berbagai tantangan dengan baik. Tentunya hal ini tak lepas dari dukungan berbagai pihak. Oleh karena itu, hewan kurban ini juga akan dibagikan ke beberapa pihak tersebut,” sahut Ricky.

Ricky menambahkan bahwa hasil pemotongan hewan kurban sapi seberat 550 kg dengan kondisi sehat dan bugar akan dibagikan ke internal AstraPay dan masyarakat. Internal AstraPay akan diwakili oleh beberapa karyawan, sedangkan masyarakat yang dipilih adalah mereka yang tinggal di sekitar Menara FIF, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Acara pemotongan hewan kurban bersama FIFGROUP, Asuransi Astra dan Maucash dilaksanakan pada hari Senin, 11 Juli 2022 yang berlokasi di Menara FIF. Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari AstraPay, yakni CEO AstraPay Ricky Gunawan, Chief Marketing Officer AstraPay Reny Futsy Yama, Chief Product & Technology Officer AstraPay Arthur Melody Purnama. 

Tak hanya perwakilan dari AstraPay, acara berkurban juga dihadiri oleh Finance Director FIFGROUP Hugeng Gozali, Human Capital (HC), General Services (GS), & Corporate Communication (Corcomm) Director FIFGROUP Esther Sri Hajati, Chief of CorComm & CSR FIFGROUP Yulian Warman, Chief Compliance and Risk Management Officer Asuransi Astra YME Adi Sepiarso, VP Commercial Support Asuransi Astra Djoko Nugroho Anindito, Presiden Direktur Maucash Rina Apriana, Direktur Maucash Indra Suryawan, Lurah Lebak Bulus dan Ketua RW 001 Lebak Bulus. (ist)

Baca Juga :   Perkembangan Perbankan di Bali 2020: Aset, DPK dan Kredit Berangsur Membaik

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *