Pemkot Denpasar Laksanakan Bhakti Pujawali Padudusan Alit di Pura Agung Jagatnatha

(Dutabalinews.com), Jajaran Pemerintah Kota Denpasar melaksanakan Bhakti Pujawali pada puncak Karya Padudusan Alit di Pura Agung Jagatnatha, Rabu (5/11). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, dan Sekda Kota Denpasar, IB. Alit Wiradana, beserta pimpinan OPD dan tokoh masyarakat. Rangkaian pujawali berlangsung khidmat dengan diiringi kidung suci dan tabuh Gong Kebyar serta Semar Pegulingan. Persembahan Tari Rejang Sari, Tari Gambuh, Tari Baris Gede, Tari Rejang Dewa, Tari Rejang Renteng, Wayang Lemah, Topeng Wali, dan Topeng Sidakarya turut memeriahkan upacara. Seluruh rangkaian ditutup dengan persembahyangan bersama yang dipuput oleh Ida Pedanda Gede Kompyang Beji dari Griya Taman Sari, Sanglah.

Wali Kota Jaya Negara menyampaikan bahwa Pujawali di Pura Agung Jagatnatha merupakan wujud sradha bhakti Pemerintah dan masyarakat Kota Denpasar kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa. Ia berharap, momentum Padudusan Alit ini menjadi sarana memperkuat keharmonisan antara parahyangan, pawongan, dan palemahan sebagai implementasi ajaran Tri Hita Karana. Kabag Kesejahteraan Setda Kota Denpasar sekaligus Prawartaka Karya, Ida Bagus Alit Surya Antara, menjelaskan bahwa rangkaian pujawali telah dimulai sejak 3 November dengan Matur Piuning, dilanjutkan Ngias Ida Betara pada 4 November, dan puncak Pujawali pada 5 November. Usai puncak upacara, pelaksanaan dilanjutkan dengan Bhakti Penganyar hingga penyineban pada 6 November.

“Untuk Pujawali tahun ini, Ida Bhatara Pura Agung Jagatnatha nyejer selama satu hari hingga penyineban. Astungkara, semoga melalui pujawali ini Ida Sang Hyang Widi Wasa senantiasa memberikan tuntunan dan kekuatan dalam menjalankan kewajiban untuk mensejahterakan masyarakat,” ujar Alit Surya Antara. (hms)

Baca Juga :  Menyelami Filosofi Genta Pinara Pitu Melalui Pameran Kelompok 7 SDI